Lavere Lash Academy Tempat Belajar Eyelash Extension untuk Pemula
Pemula ataupun berpengalaman, kami dengan senang hati menyambutmu di komunitas Lash Sisters! Pencapaian kami di Lavere Academy adalah menyediakan mentor yang benar-benar peduli akan kesuksesanmu di industri ini. Kami mengerti kalau mencoba sesuatu yang baru itu terkadang menakutkan.
Kami juga mengerti perjuangan membangun bisnis. Maka dari itu, kami sebagai satu-satunya akademi di Indonesia yang menyediakan kurikulum komprehensif yang menggabungkan pengetahuan bisnis dengan materi berstandar Internasional di industri Lash & Brow.
Sebelumnya, mungkin kamu bertanya-tanya kenapa harus belajar eyelash extension di Lavere Academy? Nah, menjawab pertanyaan itu, terutama jika kamu adalah pemula, kita bahas lebih lanjut dibawah ini, ya.
Kenapa Lavere Lash Academy?
-
Continuous Mentorship
Setelah selesai belajar di akademi tidak langsung dilepas begitu saja, tapi bisa kembali bertanya kalau mereka mempunyai kebingungan atau ada pertanyaan lebih lanjut.
Hubungan kami dengan para student adalah jangka panjang, jadi jika kamu punya pertanyaan diluar waktu pembelajaran, jangan ragu untuk menghubungi kami – bahkan ketika kamu sudah menyelesaikan course kamu!
-
Different Kind of Levels
Di Lavere Lash Academy, pembelajaran dibagi menjadi beberapa tahap: ada level 1,2, dan 3. Untuk kamu yang ingin belajar lebih komprehensif lagi, kami juga menyediakan Advanced Volume Levels dan Online Programs yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan dari Lash Sisters.
-
Real Life Experience Sharing
Trainer akan berbagi pengalamannya secara langsung dengan students, misalnya do & don’ts nya baik soal teknik ataupun bisnis. Harapannya students bisa mengantisipasi langsung tantangan yang akan dihadapi kedepannya.
Fasilitas Lavere Lash Academy
-
Ruang Kelas yang Nyaman
Fasilitas yang dimiliki Lavere Lash Academy salah satunya adalah ruang kelas yang nyaman. Nikmati berbagai fasilitas untuk meningkatkan pengalaman pembelajaran kamu: whiteboard, TV, bed, dan bahkan kami juga menyediakan model untuk praktik langsung.
-
Pengajar yang Ahli Dibidangnya
Benefit lainnya dari Lavere Lash Academy tentunya adalah pengajar yang ahli di bidangnya. Baik kamu pemula maupun experienced lash artist, kamu bisa mendapatkan berbagai course sesuai kebutuhan kamu, mulai dari materi hingga praktik. Trainer kami dengan senang hati akan membimbing kamu menjadi lash artist profesional yang siap mengembangkan bisnisnya dan berdampak untuk lash industry di Indonesia.
-
Tools & Gadget Lengkap
Benefit yang akan kamu rasakan setelah mendaftar di Lavere Lash Academy adalah kamu akan diberikan materi lengkap tentang penggunaan tools dan gadget. Tidak hanya itu, kamu juga dapat praktik langsung dengan produk-produk berkualitas yang dimiliki Lavere Lash. Produk kami telah teruji sebagai produk bulu mata dan alis yang terbaik di kelasnya: mulai dari tweezer, lighting, dan pastinya bulu mata serta lem ekstensi. Karena kami sangat mengerti, bahwa tools dan gadget yang digunakan lash artist adalah kunci utama untuk hasil yang maksimal.
-
Complimentary Lunch
Tidak hanya itu, benefit lainnya yang bisa kamu dapatkan di Lavere Lash Academy adalah makan siang gratis. Kami menyediakan berbagai menu makan siang yang lezat, bahkan kamu juga bisa memilih menu yang kamu inginkan. Belajar jadi nyaman dengan perut yang kenyang di Lavere Lash Academy!
-
Unlimited snack bar
Selain makan siang, Lavere Lash Academy juga menyediakan unlimited snack bar, loh! Kamu bisa memilih berbagai cemilan untuk menemani kamu belajar. Jadi, kamu tidak akan kelaparan ditengah-tengah course, hihihi.
Meet Our Trainer
Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, untuk kamu yang pemula jangan khawatir! Yuk, belajar eyelash extension bersama trainer kami: Stefie Widya.
Stefie Widya telah berkecimpung di lash industry sejak 2018, belajar dari beberapa master di berbagai negara dan masih terus aktif hingga kini. Sebagai trainer, bukan berarti Stefie Widya berhenti belajar, namun terus menambah pengetahuannya juga seiring dengan industri yang terus berkembang.
Baginya kesuksesan student adalah pencapaian terbesar sebagai seorang mentor. Maka dari itu, Stefie Widya siap membantu kamu untuk belajar teknik dan bisnis eyelash extension. Tertarik? Kamu bisa mendaftarkan diri di Lavere Lash Academy. Selamat belajar, Lash Sisters!
Leave a comment
Please note, comments need to be approved before they are published.