Jenis Bulu Eyelash Extension Trend 2023, Wajib Tahu!
Setiap tahunnya, tren akan selalu berubah. Tidak terkecuali beauty trend, termasuk eyelash extension. Nah, seiring dengan tren model eyelash extension yang terus berkembang, begitupun jenis bulu yang dipakai untuk mencapai tampilan yang sedang trending tersebut. Apa saja ya jenis bulu eyelash extension trend tahun 2023 ini? Kita bahas lebih lanjut, yuk!
6D Elite Silk Premade Fans
Jika kamu mencari cara yang lebih cepat dan mudah untuk mengaplikasikan bulu mata jenis Russian Volume, 6D Elite Silk Premade Fans adalah jawabannya. Bulu mata Premade Fans ini sangat ringan dan ramping, namun menempel dan mengikat dengan baik ke bulu mata asli. Warna Matte Black membuat tampilan bulu mata terlhat natural dan cocok untuk segala suasana.
Promade Fans
Apakah kamu kesulitan membuat fan yang sempurna untuk klien? Atau, apakah kamu belum terlatih dalam membuat tampilan Volume tapi ingin menawarkan menu ini di salonmu?
Promade Fans adalah bentuk bulu mata yang cocok sebagai solusi untuk permasalahanmu. Promade Fans ini sangat ringan dan dibuat dengan bahan PBT sintetis bermutu tinggi yang akan menghasilkan tampilan bulu mata bervolume super ringan. Base yang ramping dan fan yang konsisten mempermudah kamu untuk mengaplikasikan Volume dengan cepat.
Autumn Lash
Sambut indahnya musim gugur dengan koleksi Autumn Lash. Ada berbagai ragam warna yang hangat dan elegan di koleksi ini, seperti Mauve (ungu), Greige (coklat), Olive (hijau), dan Raine (biru). Autumn lash cocok untuk semua warna kulit, ringan dan fleksibel.
Jika ingin meningkatkan penampilan klien di tampilannya sehari-hari atau mengekspresikan kreativitas dalam menciptakan penampilan yang berbeda untuk acara khusus, koleksi Lavere Lash Tru Flat Autumn Lash dapat menjadi solusi serbaguna untuk berbagai suasana, memberikan sentuhan anggun dan elegan yang kamu inginkan.
Y Lash
Y Lash merupakan inovasi terbaru pre-made fans yang menggabungkan desain classic dan volume lashes. Lebih hemat waktu dan biaya, Y Lash memberi tampilan seperti bulu mata klasik, namun hasilnya lebih penuh, lembut, dan lebat seperti bulu mata volume.
Hollywood Mink Premade Volume Fans
Produk terbaru dari Lavere Lash: Hollywood Mink Premade Volume Fans yang hadir untuk mempermudah kamu dalam pemasangan Lash Extension model klasik dan lebih ekonomis.
Di dalam satu box Hollywood Mink Premade Volume Fans, kurang lebih ada 500 pasang yang bisa kamu gunakan, pemasangan pun lebih cepat dan prep time lebih singkat, sehingga kamu bisa lebih fokus. Dibuat dari serat Hollywood Mink berkualitas, setiap fan handmade ini ringan namun tetap dapat mengikat dengan kuat dan memberikan retensi lebih lama dan pengaplikasian lash extension model klasik dengan mudah.
Itulah macam-macam atau jenis bulu mata eyelash extension trend 2023, sebagai Lash Artists wajib tahu, nih!
Tidak perlu bingung dimana untuk mendapatkan koleksi jenis bulu mata eyelash extension trend 2023 ini, kamu bisa mendapatkannya di Lavere Lash. Terinspirasi dari para profesional Lash Artists, kami menghadirkan koleksi bulu mata dengan kualitas terbaik untuk hasil treatment yang maksimal.
Selain jenis bulu eyelash extension, Lavere Lash juga punya beberapa produk peralatan yang lengkap untuk salonmu, mulai dari lem hingga tools. Ayo, tingkatkan pelayanan bisnis salonmu bersama dengan Lavere Lash!
Tulis komentar
Ingat, komentar perlu disetujui sebelum dipublikasikan.