Tips Memilih Serum Bulu Mata untuk Wanita Indonesia – Lavere Lash
Langsung ke konten
SHOP ALL

Berita

Tips Memilih Serum Bulu Mata untuk Wanita Indonesia

by Shopify API 16 Jan 2022 0 komentar

Siapa sih yang nggak pengen punya bulu mata yang indah dan cantik? Kini, untuk mendapatkan bulu mata impian jadi lebih mudah, lho. Salah satu caranya adalah dengan menggunakan serum bulu mata atau eyelash serum/eyelash conditioner yang berfungsi untuk meningkatkan pertumbuhan bulu mata.

Dengan serum ini, kamu juga bisa mencegah terjadinya kerusakan bulu mata seperti rapuh dan rontok, akibatnya sering menggunakan perlindungan bulu mata.

Meskipun begitu, kamu nggak boleh asal-asalan lho dalam memilih eyelash serum ini.

Pasalnya, banyak produk serum bulu mata yang dijual di pasaran dengan bahan, kandungan hingga bentuk yang berbeda-beda. Maka dari itu, kamu harus memperhatikan beberapa hal agar tidak salah pilih.

Tips Memilih Serum Bulu Mata

Agar eyelash serum pilihanmu sesuai dengan kebutuhan dan memberikan hasil yang efektif, kami merangkumkan 5 tips memilih eyelash serum buat kamu nih. Simak informasi selengkapnya berikut ini!

1. Pilih Sesuai Kebutuhan

Jika serum penumbuh bulu mata yang kamu pilih tepat dan sesuai dengan kebutuhan, pasti memberikan hasil yang optimal. Ini dia tipsnya.

Jika kamu memiliki masalah seperti bulu mata yang rusak karena bahan kimia, kamu bisa menggunakan serum dengan kandungan ekstrak ginseng, ekstrak sembelih, dan panthenol. kandungannya ini bisa memperbaiki kerusakan bulu matamu.

Berbeda dengan bulu mata yang kering. Agar bulu mata jadi lebih lembab, kamu bisa menggunakan serum dengan kandungan kolagen dan asam hialuronat.

Sedangkan untuk bulu mata yang rontok gunakan serum dengan kandungan procapyl dan octapeptide. Kedua kandungan ini, mengatasi kerontokan dan meningkatkan pertumbuhan bulu mata.

2. Perhatikan Bahan dan Kandungannya

Manfaat serum bulu mata memang cukup baik. Tapi jika area mata dan kulitmu sensitif, perhatikan lagi bahan dan kandungannya. Pastikan bahan dan kandungannya tidak menimbulkan reaksi alergimu.

Nggak cuma itu, cek zat aditif yang terkandung dalam serum. Zat aditif ini bisa berupa pewarna atau pewangi sintetis yang dapat memicu terjadinya iritasi. pilih serum dengan sedikit kandungan zat aditif, agar aman kamu gunakan dalam jangka panjang.

3. Pilih Berdasarkan Bentuknya

Nah, ini perlu kamu perhatikan juga! Eyelash serum punya bentuk yang berbeda-beda berdasarkan pengaplikasiannya ke bulu matamu.

Ada tiga bentuk, sikat maskara (mascara wand), chip dan pen. Ini dia tipsnya.

Sikat maskara cocok untuk kamu yang ingin serum untuk menutrisi dan melentikan bulu mata.

Bentuk chip akan sangat cocok jika Anda merupakan pengguna eyelash extension.

Bentuk pena bisa kamu pilih jika kamu menginginkan pengaplikasian yang mudah hingga ke bagian akar bulu mata.

4. Pilih Produk Ternama

Serum bulu mata yang akan kamu gunakan juga harus aman. Itulah mengapa, penting memilih produk serum bulu mata terbaik, terkenal, dikenal bagus, dan punya legalitas yang jelas.

Pilih produk serum yang sudah memiliki brand besar. Pasalnya, produk tersebut sudah dipastikan memiliki bahan, kandungan, hingga izin dan legalitasnya sesuai aturan yang berlaku.

5. Pilih Serum dengan Harga Terjangkau

Tidak hanya serum pelebat bulu mata terbaik aja yang harus kamu pilih. Tapi, serum juga dengan harga terjangkau.

Mengapa?
Untuk mendapatkan hasil maksimal, kamu harus menggunakannya secara rutin. Kalau terlalu mahal, bisa jadi kendala buat kamu saat hendak merugikan lagi.

Kesimpulan

Memilih serum bulu mata, tentu tidak boleh sembarangan. setidaknya ada 5 tips yang bisa kamu gunakan.

Pilih sesuai kebutuhan, perhatikan bahan dan kandungannya, pilih serum berdasarkan bentuk, dan gunakan produk serum ternama dengan harga terjangkau . Dengan informasi ini, memilih serum bulu mata menjadi lebih mudah bukan?

Prev Post
Next Post

Tulis komentar

Ingat, komentar perlu disetujui sebelum dipublikasikan.

Someone recently bought a
[time] ago, from [location]

Terima kasih sudah berlangganan

This email has been registered!

Shop the look

Choose Options

Edit Option
Back In Stock Notification
Terms & Conditions
What is Lorem Ipsum? Lorem Ipsum is simply dummy text of the printing and typesetting industry. Lorem Ipsum has been the industry's standard dummy text ever since the 1500s, when an unknown printer took a galley of type and scrambled it to make a type specimen book. It has survived not only five centuries, but also the leap into electronic typesetting, remaining essentially unchanged. It was popularised in the 1960s with the release of Letraset sheets containing Lorem Ipsum passages, and more recently with desktop publishing software like Aldus PageMaker including versions of Lorem Ipsum. Why do we use it? It is a long established fact that a reader will be distracted by the readable content of a page when looking at its layout. The point of using Lorem Ipsum is that it has a more-or-less normal distribution of letters, as opposed to using 'Content here, content here', making it look like readable English. Many desktop publishing packages and web page editors now use Lorem Ipsum as their default model text, and a search for 'lorem ipsum' will uncover many web sites still in their infancy. Various versions have evolved over the years, sometimes by accident, sometimes on purpose (injected humour and the like).
this is just a warning
Masuk
Shopping Cart
0 items