Mau Pasang Eyelash Extension? Ini Bentuk Pinsetnya
Trend mempercantik bulu mata hingga kini masih sangat digemari. Berawal dari kebanyakan wanita tidak mempunyai waktu yang cukup untuk mengaplikasikan maskara atau bulu mata palsu. Maka dari itu hadirlah solusi praktis yang dapat membuat bulu mata semakin cantik tanpa memakan waktu yang lama. Yap, solusi itu bernama menyambung bulu mata atau yang biasa disebut dengan eyelash extension.
Teknik ini menerapkan cara menempel bulu mata palsu di sela-sela bulu mata asli. Dengan cara ini bulu mata pun semakin terlihat lentik dan tebal. Sejalan dengan trend tersebut maka banyak orang yang membuka klinik kecantikan atau salon kecantikan yang menawarkan eyelash extension dengan harga yang kompetitif.
Mulai dari harga 100 ribuan hingga jutaan dapat di sesuaikan dengan kebutuhan dan budget anda. Bila Anda adalah pemilik salon kecantikan yang menawarkan jasa eyelash extension tentu membutuhkan beberapa peralatan. Peralatan tersebut biasanya terdiri dari bulu mata palsu sesuai dengan jenis dan ukuran, lem perekat khusus bulu mata palsu, hingga pinset yang digunakan untuk memasan helaian bulu mata.
Tahu gak kalau pinset yang digunakan tidak sembarang pinset. Pinset ini di desain dengan kebutuhan untuk mengaplikasian helaian bulu mata. Terdapat 2 jenis pinset yang biasa digunakan sebagai alat bantu mengaplikasikan, yaitu pinset dengan bentuk ujunya yang bengkok dan pinset dengan bentuk ujunya yang lurus.
Mengetahui Bentuk Pinset Bulu Mata
Peran kedua pinset tersebut berbeda lho. Apa bedanya? Yuk simak penjelasannya.
Menilik latar belakang dan bentuk dari pinset ini maka fungsinya adalah untuk mengambil helaian bulu mata tersebut. Selain itu juga bulu mata palsu tidak rusak. Dimana Anda dapat membeli pinset jenis ini? Pinset ini sudah diproduksi cukup banyak untuk memenuhi kebutuhan produk yang kini menjadi trend.
Sudah banyak juga toko kecantikan yang menjual produk ini. Meski di desain khusus untuk pemasangan eyelash, harganya cukup terjangkau.
Walaupun sekilas bentuknya hampir mirip, ternyata masih terdapat perbedaan lho. Pinset yang digunakan untuk membantu proses eyelash extension di desain dengan ujunya yang lancip. Meski lancip tetapi tidak tajam sehingga tetap aman digunakan. Fungsi dari pinset ini adalah untuk menyibakan helai per helai bulu mata asli yang terdapat pada kelopak mata. Sehingga dalam pengerjaan menyambung bulu mata palsu semakin mudah dan rapi.
Kedua pinset tersebut tidak dapat dipisahkan dalam melakukan proses eyelash extension. Karena keduanya memiliki peran yang sama-sama penting. Apabila salah satunya tidak ada saat melakukan proses eyelash extension, otomatis proses tersebut akan mengalami kesulitan. Selain itu pinset juga harus dijaga kebersihannya agar tidak menimbullkan iritasi pada kelopak mata.
Proses pembersihannya juga cukup mudah, apabila sudah digunakan bersihkan ujung pinset dengan menggunakan alkohol agar sisa lem yang menempel dapat hilang. Jangan lupa perhatikan masa pakainya, apabila terdapat sedikit karat, sebaiknya segera diganti.
Leave a comment
Please note, comments need to be approved before they are published.