Alergi Lem Eyelash Extension? Ini Cara Penanganannya
Layanan ekstensi bulu mata memberikan penampilan yang lebih cantik dan terlihat fresh, namun banyak orang alergi lem eyelash extension. Sayangnya masih banyak layanan yang mengabaikan hal tersebut, bahkan belum menemukan solusinya.
Padahal setiap salon profesional harus mengetahui cara penanganan alergi lem extension secara efektif. Pada penjelasan berikut ini terdapat cara mudah menangani orang yang alergi terhadap lem eyelash extension.
Gejala Alergi Lem Bulu Mata
Efek samping dari penggunaan eyelash extension bisa menyerang siapa saja, bahkan memunculkan alergi. Berikut beberapa gejala pada seseorang yang mengalami alergi terhadap lem bulu mata setelah perawatan.
-
Mata akan memerah lalu terlihat bengkak.
-
Terdapat ruam pada bagian sekitar kelopak mata.
-
Kelopak mata terasa gatal lalu perih secara bersamaan.
-
Mata terasa kering serta muncul sensasi terbakar.
-
Gejala paling parah yaitu muncul infeksi mata hingga radang kornea.
Cara Menyembuhkan Alergi Terhadap Lem Bulu Mata
Pemilik layanan eyelash extension harus siap menerima segala keluhan klien terhadap hasil akhir maupun kinerjanya. Terutama klien yang mengalami alergi terhadap lem bulu mata, maka harus memberikan penanganan seperti berikut.
1. Menghapus Ekstensi Bulu Mata
Jika klien mengalami alergi yang cenderung parah, maka solusi terbaik adalah menghapus ekstensi tersebut. Biasanya reaksi alergi bisa muncul pada saat pemasangan maupun beberapa hari setelah proses selesai.
Oleh karena itu, tawarkan kepada klien pelepasan ekstensi secara gratis jika alergi muncul setelah proses selesai. Hal ini adalah langkah penting untuk membuat klien tetap merasa aman serta membangun kepercayaan.
Namun jika alergi muncul pada saat pemasangan, maka langsung hentikan proses dan buat bulu mata klien seperti semula. Pemilik salon harus mengenali reaksi alergi terhadap eyelash extension yang klien alami.
2. Kompres Dingin
Kompres dingin adalah langkah yang efektif jika gejala alergi muncul secara perlahan tapi tidak terlalu parah. Penanganan ini cocok untuk gejala yang sangat ringan seperti mengalami rasa nyeri, gatal, hingga kemerahan.
Namun kompres dingin bukan cara terbaik mengobati reaksi alergi. Hanya saja kompres dingin bisa membantu mengurangi ketidaknyamanan saat mengalami alergi setelah eyelash extension.
3. Minta Bantuan Medis
Jika alergi eyelash extension semakin parah, maka solusi paling akhir adalah meminta bantuan medis. Segera minta bantuan medis dari seorang profesional agar reaksi alergi dapat ditangani dengan cepat serta efektif.
Tips Memilih Lem Hypoallergenic
Lem Hypoallergenic adalah pilihan terbaik karena membantu mengurangi risiko reaksi alergi. Selain mengandung Hypoallergenic, lem juga harus aman dengan memperhatikan tips pemilihan berikut.
-
Mencari formula bebas lateks atau alergen yang umum.
-
Memilih lem dengan kandungan asap rendah, bila perlu pilih yang bebas asap.
-
Pilih lem yang memiliki label lembut serta aman untuk kulit sensitif.
Setiap pemilik salon harus mengetahui cara penanganan alergi lem extension secara efektif. Mengingat beberapa klien mungkin mengalami alergi lem eyelash extension baik saat proses pemasangan maupun setelahnya.
Pastikan untuk menggunakan lem eyelash extension berkualitas tinggi dari Lavere Lash. Lavere Lash menawarkan produk lem yang aman dan mendukung pelayanan berkualitas tanpa risiko alergi.
Leave a comment
Please note, comments need to be approved before they are published.