8 Teknik Pemasangan Lash Extension agar Lebih Sempurna
Lash extension sudah dianggap sebagai satu hal penting dalam menunjang penampilan. Mata akan menjadi semakin indah, meskipun tanpa riasan apapun. Namun, wajib diketahui bahwa lash extension juga perlu keahlian dan ketelitian agar memperoleh hasil maksimal serta tahan lama. Ada berbagai teknik pemasangan lashes extension agar lebih sempurna. Nah, berikut ini 8 diantaranya.
- Pemakaian Lem Bulu Mata
Untuk memasang lash extension, diperlukan lem yang tidak terlalu lengket. Pasalnya, meskipun hanya dioles sekali, produk tersebut mampu merusak bulu mata klien. Situasi ini nantinya dapat memicu citra buruk pelayanan dan tempat usahamu. Untuk itu, gunakan lem serta teknik merekat yang sesuai. Dengan begitu, klien akan merasa aman dan nyaman untuk memakai jasa pemasangan milikmu, karena manfaat lash extension yang diperoleh bisa bertahan lama.
- Metode Pemasangan
Sudah disinggung sebelumnya, untuk mendapatkan hasil pemasangan lash extension yang awet dan sempurna, harus didasarkan oleh teknik merekat yang sesuai. Langkah seperti ini sangat penting dalam menghasilkan kepuasan pelanggan. Metode pemasangan yang baik, meliputi bulu mata harus terlihat alami, jangan ada yang menyilang, dan tidak sampai mengangkat alis. Selain itu, tidak menyebabkan rasa kurang nyaman serta lengket pada mata.
- Pengerjaan yang Bersih
Melakukan pekerjaan apapun, khususnya di bidang kecantikan, perlu menerapkan kebersihan. Misal, saat memasang lash extension. Jangan sampai ada lem menggumpal di area mata, karena pemakaian yang berlebihan. Jika dibiarkan, akan menyebabkan rasa lengket pada bagian mata, sehingga cenderung membuat klien tidak nyaman. Kemudian, dilanjut dengan menggaruk area tersebut dan bisa saja menimbulkan infeksi.
- Tidak Terlalu Panjang
Banyak orang menginginkan bulu mata lentik, sehingga menggunakan jasa lash extension. Namun, perlu diperhatikan jika ukurannya tidak boleh terlalu panjang, karena dapat membuat mata menjadi lebih berat. Panjang yang sesuai adalah mencapai maksimal 3 mm dari bulu mata asli. Lalu, untuk menjaganya agar tidak rusak, kamu bisa memilih tipe yang lebih tipis, ringan, dan standar. Sebagai pelanggan, tanyakan dulu seperti ukuran eyelash extension natural dan tipe lain sebelum memilih mana yang sesuai dengan matamu.
- Jarak dengan Kelopak Mata
Pengaplikasian ideal lash extension adalah berjarak sekitar 0,5 mm dari kelopak mata. Baik berdasarkan sudut dalam maupun luar, serta 1 mm melalui sisa garis bulu mata. Awalnya memang terlihat rumit, namun jika sering berlatih akan menjadi terbiasa. Salah satu alternatif untuk mempermudah langkah ini adalah dengan menggunakan selotip pada kelopak mata. Dengan begitu, teknik pemasangan lash extension tidak terlalu sulit. Sebagai informasi tambahan, saat lash extension terlalu dekat dengan kelopak mata, dapat menimbulkan beberapa masalah. Diantaranya, risiko alergi dan rasa tidak nyaman.
- Menggunakan Kipas yang Lembut
Untuk mengeringkan lash extension, diperlukan kipas khusus. Namun, kamu perlu memilihnya yang memberi efek lembut, agar hasil dapat maksimal. Jika terlalu kasar, nantinya akan memperburuk tampilan bulu mata yang seharusnya cantik.
- Lakukan Berlapis
Guna memperoleh lash extension tahan lama, umumnya proses akan dilakukan secara berlapis. Meskipun demikian, pada teknik yang ahli, seharusnya klien tidak akan merasakan beban berat pada area tersebut atau timbul ketidaknyamanan. Prosedur ini juga ada pada pemasangan eyelash extension natural.
- Tutup Keseluruhan Sudut
Makna dari poin nomor delapan ini adalah menutupi semua sudut penempatan bulu mata, baik di dalam maupun luar. Dalam melakukannya, tentu perlu ada jarak sekian mili agar tidak terlalu rapat. Namun, kamu juga tidak bisa membiarkannya renggang, karena akan terlihat kurang subur. Jadi, seolah bukan merupakan kualitas lash extension awet.
Nah, itulah beberapa teknik dalam memasang lash extension agar lebih sempurna. Jika ingin mendapatkan hasil yang sesuai, kamu bisa melakukannya di https://laverelash.com
Leave a comment
Please note, comments need to be approved before they are published.